Facebook Analytics: Apa Saja yang Ada di Halaman Overview?



Meskipun Facebook analytics saat ini sudah digantikan oleh Facebook Insights, pada dasarnya keduanya memiliki fungsi yang serupa, yaitu sebagai tool analytics marketing untuk membangu Anda mengukur performa Facebook Page Anda dalam periode tertentu. 

Anda bisa mengakses Facebook Insights langsung dari halaman Facebook Page Anda, kemudian klik “Insights”. Setelah itu, halaman pertama yang akan tampil adalah tab Overview, yang menyajikan rangkuman metrik-metrik kunci untuk Page Anda.

Pada bagian Page Summary, metrik-metrik kunci untuk Page yang bisa Anda lihat termasuk like, engagement, dan reach. Anda juga bisa melihat persentase perubahannya dibandingkan dengan periode sebelumnya sekaligus grafik untuk periode yang Anda pilih. Lewat rangkuman ini, Anda bisa melakukan penilaian cepat atas performa Facebook Page Anda, sebelum akhirnya terjun lebih dalam dengan mengecek masing-masing metrik secara mendetail.

Meski begitu, Overview yang ada di Facebook Insights tak hanya berisi rangkuman. Soalnya, ada juga informasi metrik-metrik kunci untuk 5 postingan terbaru dan perbandingan singkat antara Page Anda dengan Page lainnya di Facebook yang serupa – termasuk kompetitor.

Menariknya, data-data Facebook analytics atau Facebook Insights ini juga bisa Anda dapatkan dari tool pihak ketiga seperti Matamaya. Data dan informasi yang disajikan di sini sama lengkapnya dengan Facebook Insights, namun dengan beberapa nilai tambah seperti penyajian data yang lebih mudah dipahami.